Beranda » Cara » Cara Membuat Umpan Ikan Mas Kolam Harian dan Resep Ampuh

Cara Membuat Umpan Ikan Mas Kolam Harian dan Resep Ampuh

Mancingman.com – Menjadi salah satu jenis ikan paling banyak digemari oleh para pemancing, ikan mas juga bisa ditangkap dengan jenis umpan beraneka ragam. Membuat umpan ikan mas kolam harian bisa dibuat sendiri dengan berbagai cara dan pastinya kegiatan memancing akan jauh lebih hemat.

Selain itu, dalam membuat atau memilih umpan terbaik untuk mendapatkan ikan mas kolam harian juga menjadi salah satu perhatian para pemancing. Sebab, ikan mas adalah satu jenis ikan yang sering dijadikan objek perlombaan memancing.

Namun, sayangnya masih banyak orang diluar sana masih belum tahu bagaimana cara membuat umpan ikan mas kolam harian. Padahal umpan ikan mas ini bisa dibuat sendiri dengan berbagai bahan sederhana.

Oleh karena itu, bagi para mancing mania ketika ingin mengetahui cara membuat umpan ikan mas kolam harian. Ada baiknya simak pembahasan lengkapnya di bawah ini, karena kami akan memberikan resep paling ampuh dan cara membuatnya.

Sekilas Ikan Mas

Seperti diketahui, ikan mas adalah salah satu jenis ikan air tawar dan hidupnya di perairan dangkal dan mengalir dengan tenang serta memiliki suhu sejuk. Ikan mas juga memiliki nama latin Cyprinus carpio ini sangat adaptif terhadap lingkungan, sehingga banyak dibudidayakan di Indonesia.

Oleh karena itu, ikan mas menjadi ikan paling disukai para pemancing di Indonesia. Dimana ikan mas dapat dipancing dengan jenis umpan beraneka ragam dengan harga terjangkau. Memakai umpan ikan mas kolam harian akan membuat kegiatan memancing lebih hemat.

Selain itu, dalam memilih umpan terbaik untuk mendapatkan ikan mas juga menjadi perhatian para pemancing. Karena ikan mas merupakan salah satu jenis ikan paling sering dijadikan objek perlombaan memancing.

Baca Juga: 5 Perbedaan Ikan Mas Jantan dan Betina Wajib Kamu Tahu

Cara Membuat Umpan Ikan Mas Kolam Harian

Nah, bagi kalian jika ingin menggunakan umpan alami, memancing ikan mas bisa menggunakan cacing tanah, ulat daun, serangga, dan ikan kecil lainnya. Umpan tersebut tidak sulit untuk didapatkan dan sekarang banyak dijual di pasaran.

Akan tetapi, banyak pemancing lebih memilih membuat umpan sendiri untuk memancing ikan mas. Sebab, dinilai jauh lebih efektif dan bahan-bahannya pun mudah didapatkan serta harganya murah untuk umpan harian. Adapun bahan atau resep dan cara membuat ikan mas untuk kolam harian adalah sebagai berikut.

1. Umpan dengan Biskuit

Racikan umpan ikan mas pertama untuk kolam harian bisa menggunakan campuran pelet, biskuit (rasa vanila, kelapa, atau susu) dan telur asin.

Cara membuatnya, kalian bisa mencampurkan biskuit yang sudah dihaluskan, 1 telur asin dan tambahkan air panas. Jika sudah, tambahkan pelet pancing yang sudah didinginkan dam kulkas.

2. Umpan dengan Tongkol

Saat memancing ikan mas dalam kolam harian, kalian bisa menggunakan racikan ikan tongkol, pelet, kroto dan biskuit.

Cara membuatnya, pertama campurkan irisan daging ikan tongkol atau pindang yang telah direndam air panas dengan serpihan biskuit serta pelet. Ketika akan digunakan, cocol umpan tersebut pada kroto supaya ikan mas semakin tertarik.

3. Tempe dan Keju

Selain di tas, kalian juga bisa membuat umpan ikan mas kolam harian menggunakan tempe dan keju.

Cara membuatnya, haluskan kedua bahan tersebut menggunakan blender, lalu tambahkan bawang putih sedikit dan sebungkus perangsang udang. Lalu aduk adonan sambil ditambah sedikit air panas hingga adonan bertekstur lembut. Saat akan digunakan, cocol umpan ini ke dalam kroto.

4. Pindang dan Jagung

Untuk umpan selanjutnya adalah memakai bahan utama berupa ikan pindah, santan maupun jagung. Cara membuatnya yaitu campurkan semua bahan tersebut dengan santan hingga rata.

Kemudian, tambahkan tiga butir telur bebek, keju, serta kroto. Jika sudah, masukkan ke dalam plastik berisi daun pandan dan kukus selama 20 menit. Selanjutnya campurkan dengan ikan sarden sebelum digunakan.

5. Sarden dan Telor Bebek

Cara membuat umpan ikan mas kolam harian selanjutnya adalah menggunakan ikan sarden dan telur bebek.

Cara membuatnya, campurkan sarden serta 1 telur bebek, lalu tambahkan kroto, pelet ikan dan air hangat. Selanjutnya, gabungkan adonan tersebut serta tambahkan 5-8 tetes essen.

6. Ikan Cue

Umpan ikan kolam harian lainnya, kalian juga bisa membuat dengan racikan ikan cue. Cara membuatnya, campur ikan cue yang sudah dihaluskan dengan pelet, potongan keju serta kuning telur.

Kemudian, tambah air hangat dan aduk hingga rata, jika sudah kukus adonan umpan tersebut dalam plastik selama 30 menit. Jika sudah, tambahkan kroto dan kukus selama kurang lebih 15 menit.

7. Tepung Beras

Umpan ikan mas selanjutnya adalah memakai tepung beras sebagai bahan dasarnya. Untuk cara membuatnya, pertama campurkan 4 sdm tepung beras biasa, 4 sdm tepung beras ketan, 2 ons kroto, 2 sachet susu bubuk, dan juga keju.

Lalu, tambahkan sedikit santan secara perlahan dan jaga kepadatan adonan jangan sampai terlalu encer. Kemudian, kukus adonan tersebut selama 20 menit, setelah adonan umpan dingin, maka sudah siap digunakan.

8. Telur Asin

Terakhir, mungkin umpan ikan mas untuk kolam harian ini dibilang paling mudah, karena bahan utamanya cukup telur asin. Cara membuatnya, telur dihancurkan dan tambahkan sedikit air serta amisan ranjau di dalamnya lalu tambahkan kroto dan aduk hingga merata.

Baca Juga: Umpan Ikan Mas Cuaca Mendung dan Hujan Paling Ampuh

Umpan Ikan Mas yang Dilarang

Setelah memahami beberapa cara membuat umpan ikan mas kolam harian, kalian juga perlu mengetahui apa saja umpan yang dihindari atau dilarang. Salah satu jenis umpan perlu dihindari yakni umpan hidup seperti kroto, laron, dan jangkrik.

Dalam berbagai perlombaan ikan mancing ikan mas, diketahui ada beberapa umpan dilarang untuk digunakan. Berikut adalah beberapa jenis umpan ikan mas yang dilarang atau harus dihindari.

1. Umpan Hidup

Memakai umpan hidup seperti cacing, kroto maupun sejenisnya juga dilarang dalam perlombaan. Namun, terdapat juga beberapa perlombaan memancing lainnya yang diperbolehkan peserta lomba.

2. Tembleg Susu

Umpan ikan mas terbuat dari campuran kroto, susu, serta tepung beras ketan tersebut juga menjadi salah satu umpan dilarang dalam perlombaan memancing ikan mas. Larangan tersebut disebabkan bahwa umpan susu bisa merusak kualitas air kolam.

3. Mie Instan

Penggunaan umpan dengan racikan mie instan juga menjadi deretan umpan dilarang. Sebab, umpan racikan ini dinilai kurang bagus untuk ekosistem sungai dan bisa merusak kesehatan dalam kolam.

4. Nasi dan Umbi-umbian

Umpan ikan mas kolam harian terbuat dari nasi atau umbi juga masuk ke daftar umpan dilarang dalam memancing. Hal tersebut dikarenakan penggunaan nasi serta umbi sebagai umpan ikan mas bisa menyebabkan penurunan kualitas air pada kolam.

Baca Juga: Cara Membuat Umpan Tiruan dari Sandal, Hemat Biaya dan Efektif

Kesimpulan

Itulah cara membuat umpan ikan mas untuk kolam harian yang sudah terbukti ampuh, dan resep di atas juga bisa dikatakan salah satu resep paling banyak digemari oleh para pemancing.

Dengan membuat serta menggunakan resep umpan tersebut, nantinya hasil pancingan ikan mas akan jauh lebih maksimal. Semoga artikel ini bisa menjadi referensi serta bermanfaat bagi kalian saat ingin memancing ikan mas kolam harian.